Sholat Istisqo Warga SMP IT Cahaya Insani
Menyikapi hujan yang tidak kunjung turun, 60 siswa dan guru SMP IT Cahaya Insani Kedu melaksanakan sholat istisqo di halaman sekolah, Senin (26/10) dengan imam ustadz Hamid.
Menurut Anantiyo Widodo, Kepala SMP IT Cahaya Insani, dalam keterangannya kepada wartawan, menyampaikan bahwa sholat istisqo ini sebagai bentuk permohonan kepada Allah SWT agar hujan segera turun.
“Musibah asap dan kekeringan yang melanda berbagai wilayah di Indonesia harusnya menjadikan keprihatinan bersama. Bahkan beberapa hari terakhir ini polusi asap sudah sampai ke Temanggung” jelas Widodo
Lebih lanjut, Widodo mengharapkan, sholat istisqo dapat dilaksanakan secara luas dikoordinasikan oleh para imam di masjid-masjid, jika memungkinkan pimpinan pemerintah perlu mengambil tanggungjawab ini.
“Melihat musibah asap yang belum dapat tertangani hingga menyebabkan terganggunya seluruh aktivitas warga hingga ke luar negeri, bahkan korban jiwa mulai berjatuhan, menjadi tidak pantas kalau kita sekedar saling menyalahkan” paparnya.
Sementara, Yahya, khotib dalam sholat istisqo tersebut menekankan bahwa Shalat istisqa hukumnya sunnah muakkadah (sangat ditekankan) ketika terjadi musim kering, karena Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam memerintahkan hal tersebut.
Sholat istisqo ini juga telah dilaksanakan oleh SDIT Cahaya Insani Temanggung, Jumat (23/10) di halaman kampus 2. Disamping melaksanakan sholat istisqo, dengan dikoordinir oleh wali kelas, siswa juga menyisihkan uang untuk disumbangkan dalam bentuk air bersih ke daerah yang dilanda kekeringan di Kabupaten Temanggung.
Tags : Catatan
anantiyo
Pencari Inspirasi
Hikmah atau inspirasi adalah kekayaan yang menghidupkan akal, memperkuat insting kebijakan, dan mengkaryakan bakat .
- anantiyo
- M Anantiyo Widodo
- anantiyo_widodo
- anantiyo.widodo@gmail.com
- Anantiyo Widodo
Posting Komentar